Apple Tawarkan Layanan 'Search Ads' di App Store Akhir Tahun Ini

Beberapa hari lagi Apple akan mengadakan event akbar tahunannya yaitu Worldwide Developers Conference, yang katanya dalam acara tersebut Apple akan memperkenalkan iOS, tvOS, watchOS dan OS X generasi terbaru.


Kesampingkan terlebih dahulu WWDC tahun ini, karena kita bakal bicarain tentang App Store yang ternyata akan mengalami perubahan. Mau tau apa? Sepertu yang dilansir dalam website Developer Apple, ternyata oh ternyata App Store akan memiliki layanan 'Search Ads'. Apakah itu? Dengan layanan tersebut, developer aplikasi dapat mengiklankan aplikasi buatan mereka di Apple yang akan muncul ketika pengguna melakukan pencarian aplikasi. Namun, sayangnya layanan ini kemungkinan pada awal pertama kali launching hanya dapat dinikmati pengguna App Store wilayah Amerika Serikat.


Lalu, kenapa Apple bisa menghadirkan layanan ini untuk para developer aplikasi iOS? Mereka menyebutkan bahwa 65% dari aplikasi yang di download oleh pengguna iOS berasal dari fitur 'Search' App Store. Jadi, ketika kalian mencari suatu aplikasi di App Store maka dengan layanan 'Search Ads' ini pengguna iOS akan diberikan suggestion (saran) aplikasi yang mirip dengan apa yang mereka cari. Ngerti ga? Kira - kira nanti penampakannya kek gini guys.


Kalian jangan khawatir dengan iklan  - iklan yang muncul di App Store kalian nantinya (Misalkan sudah tersedia di Indonesia loh ya) karena akan dijamin oleh Apple aman. Maksud aman disini adalah privasi kalian akan terjaga. Karena setiap iklan atau hasil promote app yang muncul sebelumnya sudah di review dulu oleh Apple. Jadi tidak sembarangan aplikasi yang muncul. Jangan khawatir spam ya nak.

Selain itu, Apple juga menjamin 'No Tracking User' dan 'Not Data Sharing'. Maksud dari keduanya adalah menjamin data - data privasi pengguna dan tidak akan di eksploitasi oleh Apple dalam rangka mendapatkan hasil tertarget dari iklan yang akan muncul di App Store. Pokoknya aman deh guys.

Kemudian dengan layanan 'Search Ads' di App Store ini, pengiklan dapat menentukan budget berapapun yang dia punya, keyword search yang mereka inginkan, laporan dari iklan yang muncul dan lain - lainnya.

Tambahan:

Tidak hanya menghadirkan layanan 'Search Ads' saja. Apple ternyata mengubah rule (peraturan) dari waktu Review aplikasi yang akan di publish kedalam App Store. Biasanya waktu review akan memakan 10 hari nah katanya 90% aplikasi yang disubmit untuk dipublish di App Store sudah selesai dalam waktu 2 hari. Ya walaupun hasilnya 'diterima' atau 'ditolak' namanya juga hidup.

Selain itu Apple juga mengubah pembagian royalti untuk pengembang aplikasi dari sebelumnya 70/30 untuk tahun pertama dan 85/15 ditahun berikutnya (buat pengembang aplikasi/buat Apple).

Labels: News

Thanks for reading Apple Tawarkan Layanan 'Search Ads' di App Store Akhir Tahun Ini. Please share...!

Back To Top